Rp320 Per Saham, Merck (MERK) Bagikan Dividen Rp143,4 Miliar Untuk Tahun Buku 2022
EmitenNews.com -PT Merck Tbk (MERK), perusahaan sains dan teknologi mengantongi persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) atas Laporan Direksi dan Laporan Keuangan tahun buku 2022 yang mencatat pertumbuhan kinerja pendapatan sebanyak 6% dari Rp1,064 triliun di tahun 2021 menjadi Rp1,125 triliun, serta peningkatan laba usaha sebesar 25% menjadi Rp239 miliar pada tahun 2022.
Perseroan juga menerima persetujuan untuk membagikan total dividen final tahun buku 2022 sejumlah Rp143,4 miliar atau senilai Rp320 per unit saham.
Evie Yulin, Presiden Direktur PT Merck Tbk menyebutkan, “tahun 2022 merupakan tahun yang membanggakan bagi Perseroan karena begitu banyak pencapaian signifikan yang diraih. Tidak hanya keberhasilan Perseroan yang tumbuh di atas rata-rata pasar terutama dikontribusikan oleh Divisi Obat-obatan Resep, namun Perseroan juga meraih serangkaian penghargaan yang merupakan bentuk pengakuan terhadap berbagai inisiatif keberlanjutan kami dalam memberikan dampak (bring impact) yang luas bagi para pemangku kepentingan.”
Total Aset di tahun 2022 tercatat mencapai Rp1,038 triliun naik 1% dibandingkan tahun 2021. Liabilitas mengalami penurunan 18% dibandingkan tahun sebelumnya menjadi Rp280 Miliar dikarenakan liabilitas jangka pendek lainnya lebih kecil dibanding tahun sebelumnya.
Sedangkan untuk Ekuitas mengalami peningkatan sebesar 11% menjadi Rp 757 Miliar karena meningkatnya saldo laba. Sementara itu, rasio Liabilitas terhadap Total Aset tercatat stabil di angka 0,27 dibandingkan tahun sebelumnya, yaitu 0,33. Hal ini karena tidak ada perubahan terkait kemampuan Perseroan dalam membayar kewajibannya secara tepat waktu.
Selanjutnya untuk Rasio Laba terhadap Aset (ROA) tercatat peningkatan sebesar 17,33% dari 12,83% di tahun 2021. Rasio Laba terhadap Ekuitas (ROE) juga mengalami kenaikan menjadi 23,75% dari 19,25% dari tahun sebelumnya. Kenaikan kedua rasio tersebut disebabkan oleh peningkatan laba bersih yang signifikan di tahun 2022.
Related News
Pinago Utama (PNGO) Bagi Dividen Interim Rp40 per Saham, Ini Jadwalnya
Pendapatan Drop, Rugi TELE Bengkak Jadi Rp37,3M di Kuartal III
Pinago (PNGO) Raih Guyuran Kredit Bank Mandiri (BMRI) Rp170M, Buat Ini
Pengendali CYBR Belum Berhenti Lepas Saham di Pasar, Kenapa?
Luncurkan GoZero, Aksi Nyata ESG Telkom Demi Masa Depan Berkelanjutan
Bos Emiten Keramik Milik Hermanto Tanoko Tampung 4,4 Juta Saham CAKK