RUPS Angkat Radino Miharjo jadi Dirut Cipta Selera (CSMI)

Ilustrasi PT Cipta Selera Murni Tbk. (CSMI). dok. EmitenNews.
EmitenNews.com - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa PT Cipta Selera Murni Tbk. (CSMI) pada 16 Februari 2024 menyetujui pengangkatan Radino Miharjo sebagai direktur utama. Ia menggantikan Arriola Arthur Raphael, yang telah diberhentikan dengan hormat. Rapat juga menyetujui pengangkatan Dwi Santoso, sebagai Komisaris Utama Perseroan.
Dalam pernyataan manajemen yang dikutip Selasa (20/2/2024), Rapat Umum Pemegang Saham telah memenuhi kuorum. Karena dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 784.809.400 saham atau 96,17% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan. Hal itu telah sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Perundangan yang berlaku.
Direktur CSMI, Radino Miharjo Direktur CSMI, Senin (19/2/2024) menuturkan bahwa RUPSLB agenda I menyetujui pemberhentian dengan hormat Arriola Arthur Raphael, dari jabatannya selaku Direktur Utama Perseroan. Rapat juga menyetujui pemberhentian Radino Miharjo selaku Direktur Perseroan.
Rapat selanjutnya menyetujui pengangkatan Radino Miharjo, sebagai Direktur Utama Perseroan, dan Siti Rahmawati sebagai Direktur Perseroan, kedua-duanya efektif berlaku sejak rapat ditutup.
RUPSLB Agenda II menyetujui pemberhentian dengan hormat Johannes Dermawan, dari jabatannya selaku Komisaris Utama Perseroan dan Joned Trimurhari, selaku Komisaris Independen Perseroan.
Setelah itu, rapat menyetujui pengangkatan Dwi Santoso, sebagai Komisaris Utama Perseroan, dan Mahfudin sebagai Komisaris Perseroan, kedua-duanya efektif berlaku sejak Rapat ini ditutup.
Demikian susunan dewan komisaris dan direksi setelah RUPS:
Komisaris
Komisaris Utama : Dwi Santoso
Komisaris : Mahfudin
Related News

Dapat Restu, Grup Djarum (TOWR) Godok Right Issue 15 Miliar Lembar

Profit Taking, Interra Lego 172,26 Juta Saham MEJA Rp198 per Helai

Kuartal I-2025, Emiten Tommy Soeharto (GTSI) Raup Laba USD1,59 Juta

Izin Investor, WINS Siap Guyur Dividen Rp43,66 Miliar

Bengkak 149 Persen, CNMA Kuartal I-2025 Boncos Rp69,42 Miliar

Grup Djarum (TOWR) Distribusikan Sisa Dividen Rp499 M, Intip Jadwalnya