Saham Dalam Krangkeng, Waskita Beton Precast (WSBP) Raih Penghargaan Zero Accident
Sebagai informasi, saham WSBP telah disuspensi oleh BEI sejak 31 Januari 2022 karena gagal bayar obligasi. Perdagangan saham Waskita Beton Precast (WSBP) dihentikan sementara (suspensi). Itu menyusul penundaan pembayaran bunga ke-9 surat utang senilai Rp2 triliun. Tepatnya, gagal bayar obligasi berkelanjutan I Waskita Beton Precast tahap II tahun 2019.
Selain itu, suspensi saham Waskita Beton Precast untuk menjaga perdagangan efek yang teratur, wajar, dan efisien. Penghentian sementara itu, berlaku diseluruh pasar. ”Efektif sejak sesi I perdagangan efek pada Senin (31/1) hingga pengumuman lebih lanjut,” tutur Irvan Susandy, Kepala Divisi Pengaturan, dan operasional Perdagangan, Bursa Efek Indonesia (BEI).
Related News
Founder COAL Jualan Bertubi-Tubi, Harga Saham Nyungsep ke Rp86!
Emiten Mothercare (BABY) Ungkap Transaksi Material Rp345M, Ada Apa?
Jadi Perseroda, Bank Sumut Dapat Setoran Modal Berupa Gedung
Jaya Ancol Cairkan Kredit dari Danamon Rp100 Miliar
SPBU Esso Resmi Masuk Kantong, TPIA Perluas Cengkeraman Regional!
Grup Emtek (RSGK) Ungkap Pemulihan Suspensi, Mau Kerek Free Float!





