EmitenNews.com—PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) membukukan laba bersih senilai USD212,69 juta pada tahun 2022, atau naik 127,9 persen dibanding tahun 2021 yang tercatat setara USD93,024 juta.

 

Alhasil, laba per saham dasar terangkat ke level USD0,065 per lembar saham, sedangkan di akhir tahun 2021 berada di level USD0,028.

 

Jika dirunut, pendapatan jasa naik 71,1 persen menjadi USD1,15 miliar yang ditopag peningkatan pendapatan uang tambang sebesar 88,6 persen menjadi USD968,15 juta.

 

Senada, pendapatan dari kegiatan keagenan, pengiriman dan kegiatan pelabuhan terkerek 11,4 persen menjadi USD96,433 juta.

 

Demikian juga dengan pendaatan dari jasa penanganan peralatan peti kemas dan muatan tumbuh 20,3 persen menjadi USD51,541 juta.

 

Lalu, pendapatan sewa kapal berbasis waktu terungkit 25,1 persen menjadi USD18,439 juta.

 

Walau biaya jasa membengkak 56,5 persen menjadi USD756,85 juta. Tapi laba kotor tetap naik 108,46 persen menjadi USD394,1 juta.

 

Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan tahun 2022 telah audit emiten pelayaran itu yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (20/3/2023).

 

Sementara itu, total kewajiban bertambah 13,19 persen menjadi USD506,93 juta.