EmitenNews.com - PT Saraswanti Anugerah Makmur (SAMF) optimistis mampu menggaet target penjualan sepanjang tahun ini sejumlah Rp1,8 triliun. Optimisme itu, seiring lonjakan 25,5 persen penjualan menjadi Rp1,25 triliun pada kuartal III-2021 dibanding periode sama tahun lalu Rp994,89 miliar.


”Kami yakin target penjualan tahun ini Rp1,8 triliun akan tercapai,” tutur Yahya Taufik, Direktur Utama Saraswanti Anugerah Makmur, di Jakarta, Kamis (28/10).


Optimisme itu, jelas dia, setelah melihat tren permintaan pupuk sejak awal tahun hingga saat ini. Lalu, didukung kenaikan harga sawit akhir-akhir ini, dan perbaikan penanganan pandemi Covid-19 Indonesia diikuti pelonggaran PPKM. ”Intinya, tahun 2021 kinerja perseroan akan lebih baik dibanding tahun-tahun sebelumnya,” imbuh Yahya. 


Pada kuartal III-2021, laba periode berjalan Saraswanti meningkat 29,70 persen menjadi Rp97,73 miliar, dibanding periode sama tahun lalu Rp75,35 miliar. Sebagai upaya  meningkatkan kepuasan konsumen, perseroan terus memperkuat divisi R&D, sehingga produk yang disupply pada konsumen kualitas terjamin. Proses sosialisasi, dan kawalan teknis aplikasi pupuk dilaksanakan secara intensif sehingga para konsumen dapat memperoleh hasil yang maksimal.


Sejumlah produk pupuk NPK perseroan telah melalui serangkaian riset, dikembangkan pada laboratorium terakreditasi, dan memiliki peralatan canggih. ”Dukungan tim riset, dan pengembangan terkini, diharap memberi nilai tambah, dan dapat diterima dengan baik oleh konsumen,” harap Yahya. (*)