EmitenNews.com -PT Gaya Abadi Sempurna Tbk (SLIS), melalui anak perusahaanya PT Juara Bike (Selis), menyodorkan beragam kendaraan listrik terbaru di pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 di JIEXPO Kemayoran yang digelar pada 17-21 Mei 2023. Produsen kendaraan listrik Selis ini menghadirkan berbagai macam kendaraan listrik kepada konsumen, yaitu sepeda listrik, motor listrik, dan kendaraan listrik untuk berniaga. 

 

Konsumen memperoleh subsidi dari pemerintah untuk membeli kendaraan listrik seiring dengan kebijakan pemerintah untuk memacu industri yang ramah lingkungan. Wilson Teoh, Direktur Operasional PT Gaya Abadi Sempurna Tbk, mengatakan, pihaknya meluncurkan motor listrik terbaru pada pameran PEVS 2023 dan pembelian motor listrik dengan bantuan pemerintah menjadi perhatian publik. “Pemerintah memberikan bantuan sebesar Rp7 juta untuk setiap pembelian motor listrik yang sudah memiliki sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri lebih dari 40%. Selis yang diproduksi di pabrik kami di Cikupa, Tangerang, memperoleh bantuan ini yang didistribusikan kepada konsumen yang membeli kendaraan listrik Selis,” ujar Wilson di Jakarta, Kamis (18/5/2023). Selis menyuguhkan potongan harga hingga 30% untuk pembelian Selis di ajang PEVS ini.

 

Kemudian, Selis membuka kesempatan kepada konsumen yang membeli Selis di PEVS 2023 untuk memperoleh subsidi tersebut.. Caranya hanya perlu datang ke booth Selis dan memberikan informasi yang diperlukan, seperti yang paling penting adalah KTP atau NIK.

 

Pada kesempatan ini, Imam Subari, Marketing Manager PT Juara Bike atau Selis, menjabarkan skema untuk mendapatkan bantuan pemerintah di Selis memang hanya perlu melampirkan NIK. Setelah itu, proses pengecekan di sistem akan dilakukan oleh Selis. Sistem yang dimaksud adalah Sisapira yang sudah terpusat dan disediakan oleh Kementrian Perindustrian untuk mendukung pembagian motor listrik dengan bantuan dari pemerintah. “Jika konsumen dinyatakan mendapatkan bantuan, tim kita juga yang akan hubungi dan meminta foto KTP. Data berupa foto KTP ini akan kita gunakan untuk mengurus STNK untuk konsumen,” jelas Imam. 

 

Motor listrik dengan bantuan pemerintah yang dimaksud adalah Selis E-Max dengan satu baterai lithium. Selis E-Max ini bisa menempuh jarak sampai dengan 60 km dengan kecepatan rata-rata 50 km/jam. Biaya untuk pengisian daya sampai penuh juga sangat hemat, yaitu Rp2.500-an. Konsumen juga akan mendapatkan garansi baterai selama 2 tahun sehingga tidak perlu cemas menggunakan motor listrik Selis.

 

Selis menyediakan layanan purna jual dan layanan yang handal (service excellence) kepada konsumen. Selis yang memproduksi kendaraan listrik ini sejak 2011 itu memiliki jaringan penjualan dan service yang tersebar di seluruh Indonesia. Sebagai pemilik motor listrik Selis, masyarakat berhak mengikuti komunitas Selis Owner Club dan mendapatkan jaket dan member card yang memberikan keuntungan diskon service dan suku cadang (sparepart) sampai dengan 10%.

 

Adapun harga Selis E-Max Single Lithium setelah mendapatkan bantuan dari Pemerintah adalah Rp13.499.000, sudah termasuk biaya STNK Jakarta sehingga sudah on the road. Akan tetapi, harga ini bisa berubah sedikit di setiap daerah menyesuaikan biaya pembuatan STNK.

 

Teknologi Termutakhir

Wilson menyampaikan Selis pada PEVS 2023 ini  menyodorkan teknologi terbaru yang mengembangkan baterai sehingga motor listrik Selis E-Max Long Range (LR) yang dapat menempuh jarak tempuh yang lebih jauh, yaitu sampai dengan 230 km. Selis E-Max LR bisa menempuh perjalanan dari Jakarta ke Indramayu, Jawa Barat.