EmitenNews.com - PT Sumber Tani Agung Resources Tbk (STAA) menyatakan telah memandatangani perjanijian jual beli saham bersyarat pada perusahaan perkebunan sawit PT Hanuraba Sawit Kencana (HSK) senilai Rp256 miliar dan PT Sawit Agro Lestari senilai Rp50 miliar pada tanggal 30 September 2022.
Juliani Chandra Corporate Secretary Sumber Tani Agung Resources Tbk (STAA) dalam keterangan resmi Senin (3/10 mengungkapkan bahwa pengambilalihan ini melalui anak usaha perseroan yakni PT Transpacific Agro Oils and Fats (TPAI) dan PT Madina Agrolestari (MAL) dengan membeli sebanyak 87.644 lembar saham atau 100 persen kepemilikan pada HSK milik pengendali lamanya, Sumatera Plantations Pte Ltd dan PT Bio Permai.
Sedangkan jumlah saham Sawit Agro Lestari yang dilepas sebanyak 52.320 lembar atau 100 persen dari penjual yang sama. " Kedua perusahaan tersebut tidak memiliki afiliasi dengan perseroan", tulis Juliani.
HSK merupakan perkebunan kelapa sawit seluas 3.072 Hektar yang beroperasi sejak 2009 di Desa Manggar Jaya, Kecamatan Tanjung Lago, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.
Kegiatan utama perusahaan ini meliputi pengelolaan kebun inti dan plasma Kelapa Sawit dengan produk utama Tandan Buah Segar (FFB).
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M