Surplus 87 Persen, ANJT 2024 Raup Laba USD9,64 Juta

Pengurus Austindo Nusantara di sela-sela RUPS perseroan. FOTO - ISTIMEWa
EmitenNews.com - Austindo Nusantara Jaya (ANJT) sepanjang 2024 membukukan laba bersih USD9,64 juta. Melesat 87,18 persen dari periode sama tahun sebelumnya USD5,15 juta. Dengan hasil itu, laba per saham dasar dan dilusian ikut terangkat menjadi USD0,0029 dari USD0,0015.
Pendapatan USD236,81 juta, turun tipis dari akhir 2023 senilai USD237,56 juta. Beban pokok pendapatan USD189,54 juta, mengalami penyusutan dari fase sama tahun sebelumnya sebesar USD202,42 juta. Laba kotor terkumpul USD47,26 juta, mengalami peningkatan dari posisi sama 2023 sebesar USD35,14 juta.
Pendapatan dividen USD463,96 ribu, turun dari USD498,78 ribu. Rugi kurs mata uang asing USD917,78 ribu, drop dari untung USD175,66 ribu. Beban penjualan USD607,02 ribu, susut dari USD656,37 ribu. Beban karyawan USD9,46 juta, susut dari USD10,45 juta. Beban umum dan administrasi USD8,09 juta, bengkak dari USD4,36 juta.
Penghasilan lain-lain USD1,49 juta, melonjak dari USD1,31 juta. Laba usaha UsD30,14 juta, menanjak dari akhir 2023 senilai USD21,64 juta. Biaya keuangan USD9,78 juta, bengkak dari USD9,55 juta. Laba sebelum pajak USD20,35 juta, naik dari USD12,09 juta. Beban pajak penghasilan USD11,19 juta, bengkak dari USD7,66 juta.
Laba tahun berjalan USD9,15 juta, surplus dari USD4,43 juta. Jumlah ekuitas USD391,89 juta, turun dari akhir tahun sebelumnya USD391,92 juta. Total liabilitas USD181,31 juta, berkurang dari akhir 2023 sebesar USD188,74 juta. Jumlah aset USD573,2 juta, berkurang dari USD580,67 juta. (*)
Related News

Tumbuh Minimalis, PRDA 2024 Catat Laba Rp270 MiliarĀ

Melewati 2024, KB Bank Catat Pertumbuhan Pendapatan Bunga 49,20 Persen

Menanjak 80 Persen, Laba SMRA 2024 Sentuh Rp1,37 Triliun

Naik 49,20 Persen, BBKP 2024 Raup Pendapatan Bunga Bersih Rp909 Miliar

Preskom Indo Kordsa (BRAM) Mundur, Dipastikan tak Berdampak Hukum

Manfaatkan Momentum Ramadan, Cleo Optimistis Dongkrak Penjualan