Susut 88,8 Persen, Bank Banten (BEKS) Masih Rugi Rp14,5 M di Kuartal III-2023
EmitenNews.com - Bank Pembangunan Dearah Banten Tbk ( BEKS) atau Bank Banten hingga kuartal III - 2023 masih mencatatkan rugi bersih sebesar Rp14,522 miliar atau menyusut 88,8 persen dibanding periode sama tahun 2022 yang mencapai rugi Rp126,07 miliar.
Dalam laporan keuangan yang dipublikasikan Kamis (26/10) disebutkan penyusutan rugi di kuartal III ditopang dari pendapatan bunga bersih naik 45 persen secara tahunan menjadi Rp145,25 miliar pada akhir September 2023.
Selain itu, pendapatan operasional lainnya sebesar Rp50,76 miliar.
Beban usaha sebesar Rp227,22 milliar pada akhir kuartal III 2023.
Sehingga, emiten bank pemerintah daerah provinsi Banten itu menderita rugi operasional senilai Rp19,127 miliar.
Sementara itu, nilai kredit menyusut 0,09 persen dibanding akhir tahun 2022 menjadi Rp3,312 triliun pada akhir September 2023.
Di sisi lain, Dana Pihak Ketiga (DPK) turun 8,5 persen dibanding akhir Desember 2022 menjadi Rp3,469 triliun pada akhir September 2023.
Related News
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M