Tahun Lalu Rp 182,9 Triliun, BNI Optimis Green Banking Terus Berkembang
EmitenNews.com—PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) yakin bisa meningkatkan porsi perbankan hijau atau green banking di tahun ini. Rasa optimistis BNI di topang oleh pondasi bisnis dan strategi yang sudah matang.
"(Green banking) Kita cukup besar, BNI cukup lama masuk di area green financing , dan tahun lalu kita sudah terbitkan green bond pertama di Indonesia walaupun cost-nya mahal, tapi tetap kita coba," Ujar Direktur Utama BNI, Royke Tumilaar dalam dalam sebuah acara Economy Outlook 2023 di Jakarta, Selasa (28/2/2023).
Dia menambahkan, bahwa portofolio perseroan terkait aktivitas green banking semakin meningkat hingga melampaui 20%. Optimisme ini tumbuh dengan semakin besarnya kesadaran para pengusaha dalam menerapkan operasional lebih hijau, utamanya melalui penerapan teknologi. "Polusi lebih rendah, sudah mulai ke sana," ujarnya.
Adapun komitmen perseroan terkait green banking salah satunya diwujudkan dalam Sustainable Portofolio yang BNI lakukan untuk sektor-sektor ramah lingkungan. Sepanjang 2022 pembiayaan pada Kategori Kegiatan Usaha Berkelanjutan ( KKUB ) mencapai Rp 182,9 triliun atau 28,5% dari total portofolio kredit BNI.
Sustainable portfolio ini utamanya diberikan untuk kebutuhan pengembangan ekonomi sosial masyarakat melalui pembiayaan segmen kecil sebesar Rp 123,2 triliun, pengelolaan bisnis ramah lingkungan dan sumber daya alam hayati sebesar Rp 19,7 triliun, energi baru dan terbarukan sebesar Rp 10,9 triliun, pembiayaan untuk pencegahan polusi sebesar Rp 4 triliun, serta Sustainable Portfolio lainnya sebesar Rp 25,1 triliun.
Secara keseluruhan, bisnis BNI pada tahun 2023 pun dinilai Royke akan semakin membaik kendati ketidakpastian perekonomian global masih berlanjut akibat imbas perang Rusia-Ukraina. Namun, dari sisi makro ekonomi Indonesia diyakini tetap resilien menghadapi perubahan tersebut, utamanya dengan semakin bisa dikendalikannya inflasi.
Total kredit yang disalurkan BNI pada 2022 telah mencapai Rp 646,19 triliun, tumbuh di atas target awal perusahaan yaitu mencapai 10,9% YoY.
"Saya yakin bahwa kita pasti bisa keluar dari masalah yang ada, karena sudah lewat pandemi. Yang penting kolaborasi kemarin kita lakukan bagus sekali bahwa regulator, pemerintah, industri itu semua berkolaborasi baik. Saya rasa kita bisa melewati ini dengan gampang dan apalagi kalau tahun politik biasa, selalu ada, jalani saja terus," tuturRoyke.
Related News
Indonesia, Tantangan Pemberantasan Korupsi Butuh Komitmen Pemerintah
Dari CEO Forum Inggris, Presiden Raih Komitmen Investasi USD8,5 Miliar
Menteri LH Ungkap Indonesia Mulai Perdagangan Karbon Awal 2025
Polda Dalami Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ini Peran PTPP Dalam Percepatan Penyelesaian Jalan Tol Jelang Nataru
Keren Ini! Rencana Menaker, Gelar Bursa Kerja Setiap Pekan