Tak Terbendung! Indonesia Finance Kembali Lego 33,89 Juta Saham META
EmitenNews.com - Indonesia Infrastructure Finance belum berhenti membuang saham Nusantara Infrastructure (META). Menilik data terkini, Indonesia Finance diketahui kembali melepas 33.890.600 helai alias 33,89 juta eksemplar.
Pelaksanaan transaksi dibantu Bank Mandiri (BMRI) sebagai bank kustodian. Transaksi senyap tersebut telah ditahbiskan pada Senin, 16 Oktober 2023. Menyusul dengan penuntasan transaksi itu, timbunan saham emiten tol besutan Salim dalam genggaman Indonesia Finance terus mengerucut.
Yaitu, menjadi 1,6 miliar eksemplar alias setara dengan tabungan saham sekitar 9,07 persen. Mengalami reduksi sekitar 0,19 persen dari periode sebelum transaksi dengan timbunan sebanyak 1,64 miliar helai. Koleksi saham sebanyak itu, setara dengan 9,26 persen.
Sebelumnya, pada 13 Oktober 2023 lalu, Indonesia Finance melepas 105 juta eksemplar. Aksi tanpa berisik itu, dimediatori oleh Bank Mandiri (BMRI) sebagai bank kustodian. Menyusul transaksi itu, timbunanan saham emiten tol Salim Group berbasis di Prosperity Tower Lantai 53-55 SCBD Lot 28, Jalan Jend Sudirman Kav 52-53, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan tersebut makin menyusut.
Tepatnya, menjadi 1,64 miliar eksemplar alias setara dengan porsi kepemilikan 9,26 persen. Mengalami reduksi 0,6 persen dari periode sebelum transaksi dengan koleksi 1,74 miliar eksemplar. Donasi saham sebanyak itu, selevel dengan 9,86 persen. (*)
Related News
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M