Tambah Koleksi, Artalindo Serok 5 Juta Saham Yelooo Integra (YELO) Rp50 per Lembar
EmitenNews.com - Artalindo Semesta Nusantara menambah porsi kepemilikan saham Yelooo Integra Datanet (YELO). Itu ditunjukkan dengan menyerok 5 juta eksemplar. Transaksi pembelian telah dituntaskan pada Rabu, 24 Januari 2024.
Transaksi pembelian terjadi dengan harga pelaksanaan Rp50 per lembar. Dengan skenario harga tersebut, Artalindo dipaksa hanya mem gelontorkan dana sekitar Rp250 juta. ”Transaksi untuk investasi,” tegas Rosi Diani, Corporate Secretary Yelooo Integra Datanet.
Dengan perampungan transaksi itu, tabungan saham Yelooo Integra dalam genggaman Artalindo makin menggelembung. Tepatnya, menjadi 205,56 juta lembar alias setara 10,74 persen. Bertambah 0,25 persen dari periode sebelum transaksi 200,56 juta helai alias 10,49 persen.
Per 29 Desember 2023, pemegang saham Yelooo Integra antara lain Artalindo 200,56 juta helai alias 10,49 persen. Dan, masyarakat mengempit 1,71 miliar eksemplar setara dengan porsi kepemilikan 89,52 persen. (*)
Related News
Genjot Performa, BIPI Kebut Mini LNG Plant Jawa TimurĀ
EMAS Serap Dana IPO Rp4,25 Triliun, Terbesar Aliri Pos Ini
Lepas 136,6 Juta Helai, Pengendali TRIN Raup Rp27,32 Miliar
Nganggur, TPIA Semai Dana Right Issue Rp15,49 Triliun di Tiga Bank Ini
25 Februari, TRUE Izin Investor Private Placement 757,11 Juta Lembar
Agresif! Glencore Kembali Lego 224,47 Juta Saham Grup Harita (NCKL)





