EmitenNews.com - PT Telefast Indonesia Tbk (TFAS) menyampaikan bahwa perseroan telah mendirikan anak perusahaan baru dengan nama PT Sicepat Aset Digital pada 09 November 2021.
Risky Nayendra Direktur Telefast Indonesia Tbk (TFAS) dalam keterangan resminya Rabu (10/11) menjelaskan, pada anak usaha tersebut memiliki kepemilikan saham sebanyak 41.000 lembar saham atau sebesar 41% pada PT Sicepat Aset Digital senilai Rp 4,1 miliar.
Tidak ada dampak material terhadap kegiatan operasional, kondisi keuangan dan kelangsungan usaha Perseroan dan terdapat afiliasi terhadap pemegang saham.
Transaksi ini menunjang kegiatan usaha utama Perseroan dan merupakan/akan menjadi kegiatan usaha yang dijalankan dalam rangka menghasilkan pendapatan usaha dan dijalankan secara rutin, berulang dan/atau berkelanjutan, tulis Risky.
Related News
Status PKPU Diperpanjang, Begini Penjelasan Pan Brothers (PBRX)
Segar Kumala (BUAH) Teken Transaksi Afiliasi, Cek Detailnya
Adhi Commuter (ADCP) Targetkan Kenaikan Recurring Income 5 Persen
Bos KUAS Cicil Saham Lagi Harga Rp50 per lembar
Susul Bos, Direktur PPRI Lego Lagi 30 Juta Saham Ditengah Harga Naik
ABM Investama (ABMM) Teken Akuisisi 99,94 Persen Saham Entitas CTBN