EmitenNews.com -PT Mitra Pack Tbk (PTMP) dan entitas anak mencatat penjualan Rp67,11 miliar hingga periode 30 Juni 2023 turun tipis dari penjualan Rp67,24 miliar di periode sama tahun sebelumnya.

 

Laporan keuangan perseroan Kamis menyebutkan, beban pokok penjualan naik tipis menjadi Rp45,58 miliar dari Rp45,38 miliar dan laba bruto turun tipis menjadi Rp21,53 miliar dari laba bruto Rp21,86 miliar.

 

Sedangkan laba sebelum pajak tercatat Rp6,05 miliar turun dari laba sebelum pajak Rp9,25 miliar. Laba periode berjalan setelah penyesuaian performa tercatat Rp4,98 miliar turun dari laba periode berjalan Rp7,62 miliar tahun sebelumnya.

 

Jumlah liabilitas mencapai Rp59,63 miliar hingga periode 30 Juni 2023 naik dari jumlah liabilitas Rp54,92 miliar hingga periode 31 Desember 2022. Sedangkan jumlah aset tercatat Rp227,18 miliar hingga periode 30 Juni 2023 naik dari jumlah aset Rp124,83 miliar hingga periode 31 Desember 2022.

 

SEdangkan pada kuartal sebelumnya, Mitra Pack Tbk (PTMP) dan entitas anak mencatat penjualan sebesar Rp32,70 miliar hingga periode 31 Maret 2023 atau kuartal I-2023 turun dari penjualan Rp34,17 miliar di periode sama tahun sebelumnya.