Transaksi Sahamnya Mendadak Melonjak, Begini Jawaban ISSP ke BEI
EmitenNews.com - Bursa Efek Indonesia (BEI) melayangkan surat kepada PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (ISSP) untuk meminta penjelasan atas votalitas transaksi sahamnya yang melonjak 5,96 persen dalam satu hari.
BEI dalam suratnya pada 12 Januari 2024 menyampaikan bahwa aktivitas transaksi saham ISSP meningkat menjadi sebanyak 34.151.900 saham dengan frekuensi 3.311 kali dibandingkan hari bursa sebelumnya sebanyak 4.185.700 saham dengan frekuensi 389 kali.
Begipula harga saham ISSP ditutup meningkat sebesar Rp18 atau 5,96% dari harga penutupan hari bursa sebelumnyadari Rp302 menjadi Rp320.
Terkait votalitas transaksi saham tersebut Asc Corporate Secretary ISSP Felicia Priska menyampaikan bahwa Perseroan tidak mengetahui adanya informasi atau fakta material yang dapat mempengaruhi nilai efek perusahaan.
"Perseroan tidak mengetahui adanya informasi atau fakta material yang dapat mempengaruhi nilai efek perusahaan atau keputusan investasi pemodal sebagaimana diatur dalam Peraturan Nomor I-E: Kewajiban Penyampaian Informasi Informasi ketentuan butir point III.2.1. dan IV.2.1, tulis Felicia dalam menjawab surat BEI Selasa (23/1).
Perseroan tidak memiliki rencana untuk melakukan tindakan korporasi dalam waktu dekat, termasuk rencana korporasi yang akan berakibat terhadap pencatatan saham Perseroan di Bursa, jelasnya.
Related News
Pertahankan Kinerja Solid, Laba Kuartal III-2025 MDLA Tumbuh Dua Digit
Pasar TPT Tumbuh, Penjualan Trisula International (TRIS) Capai Rp1,18T
New Palm Town House Kota Jababeka, Lindungi Aset Raih Passive IncomeĀ
Emdeki Utama (MDKI) Ungkap Garap Lini Bisnis Baru
Keraton Investments Keluar! Saham LAPD Langsung Ambles ARB
Komisaris Grup Bakrie (ALII) Asal India Serok 9,4 Juta Saham, Ada Apa?





