Tren Koreksi IHSG Diperkirakan Berlanjut, Phintraco Sekuritas Rekomendasikan 5 Saham Ini

EmitenNews.com -Phintraco Sekuritas menyatakan bahwa koreksi yang dialami IHSG pada perdagangan kemarin, kemungkinan berlanjut di Kamis (15/6). Pergerakan IHSG diramal ada pada range resistance 6730 pivot 6680 dan support 6600.
IHSG sempat uji resistance 6730-6750 sebelum ditutup di kisaran 6700 pada Rabu (14/6). Terdapat potensi koreksi lanjutan ke kisaran 6680 atau MA20. Jika koreksi berlanjut, waspadai potensi minor bullish reversal, mengingat IHSG berada pada overbought area.
Ekspektasi pasar bahwa The Fed akan menjaga sukubunga acuan di 5.25% dalam FOMC 15 Juni 2023 dapat memberikan sentimen positif bagi saham-saham rate-sensitive, terutama bank. Saham-saham bank, khususnya bank berkapitalisasi besar mayoritas berada dalam fase konsolidasi dengan Stochastic RSI mengindikasikan kondisi oversold. Hal ini membuka peluang rally pada saham-saham tersebut.
Selain The Fed, ECB juga dijadwalkan merilis kebijakan sukubunga acuan di pekan ini (15/6). Selain itu, pekan ini merupakan pekan yang cukup sibuk dengan data-data ekonomi regional, termasuk penjualan ritel di Tiongkok.
Head Of Research Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan menyebut Top picks di Kamis (15/6) meliputi BBCA, BBRI, TLKM, SMRA dan ACES.
Related News

IHSG Kembali Hijau ke Level 7.543, Saham Sektor Keuangan Pemicunya

IHSG Turun 0,14 Persen di Sesi I, EXCL, BBNI, JPFA Top Losers LQ45

Asing Ramaikan Pasar, IHSG Lanjut Menguat

Jenuh Beli, IHSG Susuri Level 7.450-7.500

Gerak IHSG Terbatas, Koleksi Saham SSMS, BBNI, dan TOBA

IHSG Tembus Level 7.530, Sektor Keuangan Jadi Penopang Utama!