Untuk Layanan Wisata Kesehatan, The Sanur-Gapura Angkasa Berkolaborasi
Ilustrasi kawasan PT. Hotel Internasional Sanur Indonesia, atau The Sanur. dok. The Sanur.
EmitenNews.com - Tingkatkan pelayanan ground handling bagi para tamu, PT. Hotel Internasional Sanur Indonesia, atau The Sanur, bekerja sama dengan PT. Gapura Angkasa pada 20 September 2024. Kolaborasi untuk meningkatkan layanan wisata kesehatan ini akan diberikan saat tamu The Sanur berada di bandara.
Dalam keterangannya yang dikutip Kamis (26/9/2024), Direktur Utama PT Hotel Internasional Sanur Indonesia, Doddy Akhmadsyah, mengatakan, kerja sama ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan ground handling bagi para tamu.
Nantinya, para tamu The Sanur akan mendapat layanan ini saat di bandara. Dengan begitu, pengalaman perjalanan wisata kesehatan para tamu diharapkan menjadi lebih lancar dan nyaman.
Penting dicatat, kerja sama ini tentunya merupakan wujud komitmen The Sanur untuk memberikan layanan terintegrasi bagi para customer nanti.
Untuk diketahui, layanan yang ditawarkan The Sanur dari kerja sama dengan PT Gapura Angkasa ini adalah layanan Joumpa Airport VIP Service bagi customer The Sanur.
Dengan begitu nantinya pada saat keberangkatan, transit, dan/atau kedatangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Denpasar.
Satu hal Doddy Akhmadsyah berharap bahwa kerja sama ini dapat memberikan seamless journey sekaligus meningkatkan customer experience bagi para wisatawan yang akan menikmati layanan The Sanur. ***
Related News
GJAW 2024, Tiga Merek Baru Mobil Listrik Asal China Diluncurkan
ACC Raih Indonesia Most Powerful Women Awards 2024
Berdayakan Pelaku UMKM, Menteri Maman Siapkan Kartu Usaha
Menteri Bahlil Siap Laporkan Tiga Skema Subsidi BBM Kepada Presiden
Kolaborasi Pertamina, TAM dan TRAC Uji Coba Penggunaan Bioetanol E10
Potensi Aset Rp990 Triliun, Asbanda Siap Dukung Pembiayaan PSN