EmitenNews.com - PT Astra International (ASII) sepanjang 2021 mencatat penjualan mobil 489.209 unit. Meroket 81,14 persen dibanding periode sama 2020 270.076 unit. Penjualan mobil LCGC, naik 56,68 persen menjadi 114.034 unit dari tahun sebelumnya 72.780 unit.


Manajemen Astra International menyebut sepanjang 2021, penjualan mobil Astra dan nasional mencatat pertumbuhan  sangat baik dibanding penjualan 2020. ”Itu dipengaruhi  sejumlah faktor, terutama insentif PPnBM 100 persen  diperpanjang hingga akhir tahun lalu,” tutur Head of Corporate Communications Astra International Boy Kelana Soebroto, Kamis (13/1).


Astra International berharap pasar mobil tahun ini makin baik. Itu sejalan pergerakan roda perekonomian, dan peningkatan daya beli masyarakat. Market share penjualan mobil Astra International sepanjang 2021 tercatat mencapai 55 persen, sedang pasar mobil LCGC mencapai 78 persen.


Sementara pada Desember, penjualan mobil Astra International tercatat 51.414 unit. Penjualan itu, lebih rendah dibanding penjualan November 2021 tercatat sebanyak 52.229 unit. Pada perdagangan kemarin, saham Astra International menanjak 50 poin (0,87 persen) menjadi Rp5.775 per lembar. Astra memiliki market cap Rp233,79 triliun, P/E rasio 13,67 kali, dan dividen yield 2,29 persen. (*)