EmitenNews.com - Perum Damri Makassar menghadirkan bus untuk melayani trayek Bandara Sultan Hasanuddin Makassar - Pelabuhan ASDP Bira. Bulukumba. Pengoperasian angkutan darat itu terealisasi berkat kerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan.

Dalam keterangannya di Makassar, Rabu (28/2/2024), Wakil Bupati Bulukumba, Andi Edy Manaf, berterima kasih atas peluncuran beroperasinya angkutan jalan Perum Damri untuk rute bandara ke pelabuhan Bira itu.

"Bus Damri ini tentunya menjadi sarana pendukung mobilitas pengunjung yang akan berkunjung ke Bira maupun ke Kepulauan Selayar," ujarnya.

Meski peresmian trayek akan dimulai pada 1 Maret 2024, Pemprov Sulawesi Selatan, Perum Damri dan Pemkab Bulukumba telah menggelar launching trayek di pelataran Pelabuhan ASDP Bira, Selasa (27/2/2024).

Kehadiran trayek bus Damri ini, dinilai bakal semakin memperkuat posisi Kabupaten Bulukumba di kawasan selatan Sulawesi Selatan sebagai daerah transit yang strategis dalam mendukung mobilitas masyarakat maupun kunjungan wisatawan.

Trayek ini, menjadi alternatif transportasi pengunjung dari luar Sulawesi Selatan sebelum terbangun bandar udara Bira.

Dengan fasilitas trayek Damri ini, diharapkan  dapat mendorong peningkatan jumlah kunjungan ke Bulukumba maupun ke Selayar. Itu berarti akan memberikan multiplier effect secara ekonomi. ***