EmitenNews.com - Darya-Varia Laboratoria (DVLA) akan membagi dividen tunai Rp87,36 miliar. Besaran dividen itu, sekitar 59 persen dari torehan laba bersih tahun buku 2022 sebesar Rp149 miliar. Dengan demikian, pemegang saham akan menerima sisa setoran dividen tunai Rp78 per eksemplar.


Pada 18 November 2022 lalu, perseroan telah mencairkan dividen interim sejumlah Rp45,92 miliar atau setara Rp41 per lembar. Kalau dihitung dengan dividen interim itu, perseroan membagi dividen total untuk tahun buku berakhir 31 Desember 2022 sejumlah Rp119 per lembar atau sebesar Rp133,28 miliar.


Kemudian, sisa laba bersih sekitar Rp16 miliar dicatat sebagai saldo laba untuk digunakan sebagai tambahan modal kerja dan/atau investasi. Keputusan pembagian dividen itu, telah ditetapkan dalam rapat umum pemegang saham tahunan perseroan pada Kamis, 22 Juni 2023. Selanjutnya, jadwal pembagian dividen tunai menjadi sebagai berikut. 


Cum dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 3 Juli 2023. Ex dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 4 Juli 2023. Cum dividen pasar tunai pada 4 Juli 2023. Ex dividen pasar tunai pada 6 Juli 2023. Daftar pemegang saham berhak atas dividen tunai alias recording data pada 5 Juli 2023 pukul 16.00 WIB.


Pembayaran dividen akan dilakukan pada Jumat, 21 Juli 2023. Pembagian dividen Darya-Varia itu, berpijak pada data dan fakta laporan keuangan perseroan pada 31 Desember 2022. Di mana, sepanjang tahun lalu, perseroan mengoleksi laba bersih sejumlah Rp149 miliar. (*)