Diam-diam, Morgan Stanley Buang 62,9 Juta Saham FILM, Ada Apa?
Ilustrasi produk dari FILM
EmitenNews.com - PT MD Entertainment Tbk (FILM), menyampaikan bahwa Morgan Stanley & Co. International Plc, salah satu pemegang saham telah mengurangi porsi kepemilikan sahamnya pada 24 Desember 2024.
Fadel Ramadhia, Corporate Secretary FILM, dalam keterangan tertulisnya, menyampaikan bahwa Morgan Stanley menjual sebanyak 62.916.700 lembar saham FILM di harga Rp1.196 per saham.
"Tujuan dari transaksi ini adalah untuk investasi dengan kepemilikan saham langsung," ujar Fadel.
Setelah transaksi tersebut, kepemilikan saham Morgan Stanley di FILM berkurang menjadi 1,32 miliar lembar saham atau setara dengan 13,419%, dari sebelumnya 1,39 miliar lembar saham atau setara dengan 14,0544%.
Related News
POSA Konversi Utang Anak Usaha Jadi Modal
Bank Capital (BACA) Naik Peringkat KBMI II, Ini Pemicunya
JRPT Ungkap Buyback Saham Kelar, Dana Masih Sisa Segini
Bus Listrik Produksi Emiten Grup Bakrie Dioperasikan TransJakarta
SIG Dukung Kementerian BUMN Wujudkan Asta Cita Lewat Teknologi AI
INPP Gandeng Raksasa Properti Asal Jepang Kembangkan Kawasan di Bali