EmitenNews.com - Adhi Commuter (ADCP) sepanjang 2024 mengemas laba bersih Rp42,8 miliar. Drop 63 persen dari periode sama tahun sebelumnya senilai Rp116,16 miliar. Laba per saham dasar ikut nyungsep menjadi Rp1,93 dari edisi sebelumnya Rp5,23. 

Pendapatan usaha terkumpul Rp300,31 miliar, menukik 53,93 persen dari episode sama 2023 sebesar Rp651,95 miliar. Beban pokok pendapatan Rp207,9 miliar, berkurang dari posisi sama tahun sebelumnya Rp480,3 miliar. Laba kotor tercatat Rp92,4 miliar, anjlok dari posisi sama tahun sebelumnya senilai Rp171,65 miliar. 

Beban umum dan administrasi Rp36,3 miliar, susut dari Rp36,54 miliar. Penghasilan lain-lain Rp59,7 miliar, melejit dari Rp47,96 miliar. Beban lain-lain Rp48,16 miliar, bengkak dari Rp38,09 miliar. Laba usaha terkumpul Rp67,64 miliar, mengalami penyusutan dari fase sama tahun sebelumnya Rp144,96 miliar. 

Beban pajak final Rp4,36 miliar, berkurang dari Rp13,49 miliar. Beban keuangan Rp18,62 miliar, bengkak dari Rp14,23 miliar. Laba sebelum pajak penghasilan Rp44,64 miliar, melorot dari Rp117,23 miliar. Beban pajak penghasilan Rp1,84 miliar, bengkak dari Rp1,07 miliar. Laba tahun berjalan Rp42,8 miliar, drop dari Rp116,16 miliar. 

Jumlah ekuitas tercatat Rp2,61 triliun, melonjak dari akhir tahun sebelumnya Rp2,57 triliun. Total liabilitas terkumpul Rp4,2 triliun, bengkak dari akhir 2023 sebesar Rp4,06 triliun. Jumlah aset terakumulasi senilai Rp6,82 triliun, mengalami peningkatan dari akhir tahun lalu Rp6,64 triliun. (*)