Dua Tahun Menjabat, Adriana Mulianto Mundur Sebagai Direktur Panin Financial (PNLF)
EmitenNews.com - Adriana Mulianto yang menduduki kursi sebagai Direktur PT. Panin Financial Tbk. (PNLF) mengundurkan diri.
Marwan Noor Presiden Direktur PNLF dalam keterangan resmi Kamis (4/5) mengungkapkan bahwa Perseroan telah menerima Surat Pengunduran Diri Ibu Adriana Mulianto selaku Direktur Perseroan pada tanggal 3 Mei 2023.
Marwan memaparkan pengunduran diri ini akan berlaku efektif terhitung sejak tanggal digelarnya RUPST yang mengagendakan perubahan susunan Direksi dan sebagai informasi Adriana Mulianto ditunjuk sebagai Direktur Perseroan sejak 2021.
Dalam penuturannya Marwan menegaskan bahwa pengunduran diri ini tidak berdampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha PNLF.
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M