EmitenNews.com - PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) menyampaikan bahwa telah melakukan pelunasan obligasi jatuh tempo pada 22 Juli 2024.

Corporate Secretary INKP, Heri Santoso dalam keterangan tertulisnya Selasa (23/7) mengungkapkan bahwa Perseroan melalui PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) telah melakukan pelunasan pokok Obligasi Berkelanjutan IV Indah Kiat Pulp & Paper Tahap I Tahun 2023 Seri A (Obligasi) sejumlah Rp333,55. miliar kepada pemegang Obligasi.

 

Heri menegaskan, tidak ada dampak kejadian, informasi atau fakta material tersebut terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Emiten atau Perusahaan Publik.