Godok Dua Aksi Korporasi, Besok Trimegah (NCKL) Buru Restu Pemodal
SEMANGAT - Direksi Trimegah Bangun Persada antusias memelototi gerak saham perseroan di Main Hall BEI. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Trimegah Bangun Persada (NCKL) tengah menggodok dua aksi korporasi. Yaitu, penambahan modal melalui skema private placement, dan right issue. Tindakan korporasi itu, untuk menggenjot kapasitas produksi nikel.
Private placement digelar maksimal 6.309.860.000 helai alias 6,30 miliar. Pengeluaran saham baru tersebut setara 10 persen dari jumlah modal ditempatkan, dan disetor perseroan. Saham anyar tersebut dibekali nilai nominal Rp100.
Sementara itu, untuk rencana right issue, perseroan akan melepas 18.929.580.000 helai alias 18,92 miliar lembar. Itu setara 30 persen dari jumlah seluruh modal ditempatkan, dan disetor penuh. Saham baru tersebut juga dibanderol nilai nominal Rp100 per lembar.
Perseroan belum membeber mengenai harga pelaksanaan dua aksi korporasi tersebut. Meski begitu, hasil dana dua aksi korporasi tersebut untuk mendongkrak jumlah cadangan bijih nikel dengan mengakuisisi perusahaan pertambangan lain. Perseroan tengah menyeleksi sejumlah minat yang mengemuka.
Nah, guna memuluskan rencana itu, perseroan akan meminta restu pemegang saham melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa pada Jumat, 15 Maret 2024. Rapat akan digelar pada pukul 09.30-10.30 WIB. Lokasi rapat di Meeting Room 7, Lantai UG Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jalan Iskandar Muda, Jakarta Selatan. (*)
Related News
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M
Tempo Scan (TSPC) Bagikan Dividen Interim Rp112,7M, Telisik Jadwalnya
Emiten Prajogo (PTRO) Gelar Stock Split 1:10 Saham Bulan Depan
Bergerak Liar, BEI Akhirnya Gembok Saham KARW
Petinggi Emiten TP Rachmat (DRMA) Tampung Lagi Rp1.065 per Lembar
Bos PPRI Lego Saham Lagi, Kali Ini 30 Juta Lembar Harga Atas