Gubernur BI Rombak 11 Pejabat Baru di Pusat dan Daerah, Inilah Mereka
EmitenNews.com - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo Kamis (7/7) kemarin secara resmi melantik 11 pemimpin baru untuk mengisi sejumlah posisi di lingkungan kantor pusat maupun kantor perwakilan Bank Indonesia di daerah.
“Pelantikan pejabat di BI merupakan bagian dari transformasi organisasi dan sumber daya manusia guna memperkuat efektivitas organisasi dan pelaksanaan tugas,” kata Perry dalam keterangan pers usai pelantikan.
Ada empat pesan penting yang disampaikan Perry yang harus dijalankan oleh para pemimpin di lingkungan bank sentral. Pertama, agar memaknai amanah yang diberikan sebagai sebuah perjalanan yang merupakan anugerah terbaik dari Allah SWT.
“Kedua, segera mewujudkan langkah-langkah strategis dengan menata langkah-langkah ke depan,” tuturnya.
Ketiga peningkatan kerja sama mendukung stabilitas perekonomian negeri terutama dalam mengendalikan inflasi, nilai tukar rupiah, dan stabilitas sistem keuangan.
“Terakhir, kami berpesan agar dalam melaksanakan tugas senantiasa memperhatikan isu-isu yang berkembang di masyarakat dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional,” tegas dia.
Berikut nama-nama pejabat baru di lingkungan Bank Indonesia:
1. Ida Nuryanti, sebelumnya menjabat Kepala Departemen Pengadaan Strategis, menjadi Kepala Departemen Penyelenggaraan Sistem Pembayaran.
2. Subintoro, sebelumnya menjabat Kepala Grup Departemen Pengadaan Strategis, menjadi Kepala Departemen Pengadaan Strategis.
3. Arbonas Hutabarat, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Utara, menjadi Kepala Departemen Pengelolaan dan Kepatuhan Laporan.
4. Andry Prasmuko, sebelumnya menjabat Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Jawa Tengah, menjadi Kepala Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Utara.
5. Joni Marsius, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan BI Provinsi Bengkulu, menjadi Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumatera Selatan.
6. Rut W. Eka Trisilowati, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan BI Provinsi Papua Barat, menjadi Kepala Divisi Departemen Internasional.
7. Aswin Kosotali, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan BI Sibolga, menjadi Kepala Perwakilan BI Tasikmalaya.
8. Darjana, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan BI Tasikmalaya, menjadi Kepala Perwakilan BI Provinsi Bengkulu.
9. Rommy Sariu Tamawiwy, sebelumnya menjabat Kepala Divisi Departemen Penyelenggaraan Sistem Pembayaran, menjadi Kepala Perwakilan BI Provinsi Papua Barat.
10. Yuliansyah Andrias, sebelumnya menjabat Analis Eksekutif Departemen Pengelolaan Uang, menjadi Kepala Perwakilan BI Sibolga.
Related News
4 Emiten Cum Date Pekan Depan, Ada Dividen Interim Jumbo Nih!
Simak! 10 Saham Top Gainers Dalam Sepekan
Maximus Insurance Serahkan Jaminan Kecelakaan Diri ke Mahasiswa Unhas
Mitigasi Perubahan Iklim, HUMI Tanam 4 Ribu Bibit Mangrove
Kapitalisasi Pasar dan Nilai Transaksi Harian Kompak Turun Pekan Ini
IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik 0,77 Persen, Telisik Detailnya