EmitenNews.com - PLN Group siap mengembangkan sistem kelistrikan di Ibu Kota Nusantara (IKN) Baru, Kalimantan Timur. Dalam hal ini, PLN Group akan menyiapkan sistem kelistrikan yang smart yang mendukung prinsip smart, green dan beautiful city.


Dalam rangka pengembangan tersebut, Direksi ICON+ yang diwakili Direktur Digital Solution and Business Development, Ismail Deu, hadir dalam agenda Kunjungan ke IKN pada 2—3 Juni 2022.


ICON+ bersama manajemen PLN menyambangi Titik Nol IKN sekaligus mencanangkan dimulainya pembangunan infrastruktur kelistrikan di IKN. Pencanangan secara simbolik ditandai dengan penyalaan listrik di lokasi.


Fokus pertama PLN dalam pengembangan kelistrikan di IKN adalah penyiapan infrastruktur jaringan listrik dan Fiber Optic (FO) yang terintegrasi. "Pembangunan infrastruktur akan dilakukan oleh PLN," demikian keterangan resmi yang dilansir di laman ICON+.


Selanjutnya, excess capacity jaringan FO dapat dimanfaatkan untuk mendukung infrastruktur ICT dan implementasi layanan Digital. Dalam hal ini, ICON+ sebagai IT Enabler PLN Group memiliki hak eksklusif untuk memanfaatkan, mengelola, serta memelihara jaringan infrastruktur PLN.


Dalam pengembangan Smart, Green, and Beautiful City IKN, tentunya PLN Group maupun ICON+ tak bisa berdiri sendiri. Melainkan, diperlukan sinergi seluruh pihak guna merealisasikan layanan yang terintegrasi, antara lain dari operator, service provider, maupun solution provider.(fj)