EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hingga penutupan perdagangan sore hari ini Senin (28/11) melemah 0,51% atau 35,79 poin ke level 7.017,36.

 

Pelemahan  IHSG di penutupan sore hari ini  terseret pelemahan tujuh indeks sektoral. yakni Sektor teknologi turun hingga 3,83%. Sektor infrastruktur turun 1,29%. Sektor transportasi dan logistik turun 1,01%. Sektor barang bakuturun 0,95%. Sektor keuanganturun 0,62%. Sektor energi turun  0,38%. Sektor barang konsumsi nonprimer turun 0,01%.

 

Total volume transaksi yang diperdagangkan mencapai 21,66 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 12,32 triliun. Sebanyak 327 saham melemah,  196 saham yang menguat dan 183 saham stagnan.

 

Top losers LQ45 hingga penutupan hari ini, Bukalapak.com Tbk (BUKA) -6,67%,  Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) -6,62% dan GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) -6,49%.

 

Sedangkan Top gainers LQ45,  Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) 3,85%, Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) 3,25% dan  HM Sampoerna Tbk (HMSP) 2,59%.