IHSG Menguat Tipis 0,09 Persen di Sesi I, EMTK, BRIS, MEDC Top Gainers LQ45

EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil menguat pada akhir perdagangan sesi pertama hari ini, Rabu (7/2), IHSG menguat 6,289 poin atau 0,09% ke 7.253,697 di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Total volume transaksi bursa mencapai 10,01 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 4,73 triliun.
Sebanyak 200 saham naik, 279 saham turun, dan 255 saham stagnan.
Penguatan IHSG ini ditopang oleh kenaikan beberapa indeks sektoral. Di mana, Sektor Transportasi dan Logistik menjadi sektor dengan penguatan terbesar setelah naik 0,47% di akhir sesi pertama.
Lalu Sektor Keuangan naik 0,38%, Sektor Energi naik 0,22%, Sektor Properti dan Real Estate menguat 0,09% dan Sektor Perindustrian menguat tipis 0,02%.
Namun demikian, beberapa indeks sektoral tetap melemah meski IHSG menguat. Sektor Barang Baku menjadi sektoral dengan pelemahan terdalam, yaitu anjlok 0,81%.
Selanjutnya, Sektor Infrastruktur turun 0,6%, Sektor Teknologi melemah 0,44%, Sektor Barang Konsumen Primer melemah 0,23%, Sektor Barang Konsumen Non-Primer turun 0,22% dan Sektor Kesehatan melemah 0,15%.
Top gainers LQ45 hari ini terdiri dari PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) 2,95%, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) 2,16%, dan PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 1,79%.
Top losers LQ45 hari ini adalah PT Mitra Pack Tbk (PTMP) 5,17%, PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) 3,2%, dan PT XL Axiata Tbk (EXCL) 2,95%.
Related News

BSI (BRIS) Dukung Ekosistem Halal di Forum GIFS 2025

Wamenkeu Ungkap Optimisme Indonesia di Tengah Perang Tarif

Pemerintah Tarik Rp28 Triliun dari Lelang 8 Seri SUN

Serap Pekerja Lokal, Investasi Tambang MDA Dongkrak Ekonomi Luwu

Kemenperin Tepis Soal Regulasi TKDN ICT Yang Dinegosiasikan dengan AS

Cek! Jadwal Pembagian Dividen Trisula Textile (BELL) Rp5M