IHSG Merosot Lagi 0,57 Persen di Sesi I, Tiga Saham Ini Pemicunya

Ilustrasi gambar pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI)
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hingga penutupan sesi I hari ini, Jumat (31/5) turun 40,07 poin atau 0,57% ke 6.994,07 di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Tercatat sebanyak 215 saham naik, 329 saham turun dan 216 saham stagnan.
Total volume perdagangan saham di bursa hingga sesi I hari ini mencapai 7,78 miliar saham dengan total nilai Rp 4,69 triliun.
9 dari 11 indeks sektoral melemah menyeret turunnya IHSG. Sektor infrastruktur yang turun 2,63%, sektor perindustrian turun 1,64% dan sektor barang baku yang turun 0,87%.
Dua Indeks sektoral yang menguat adalah sektor teknologi yang naik 1,71% dan sektor barang konsumen primer yang naik 0,59%.
Top gainers LQ45 hingga sesi I hari ini adalah: Bank Jago Tbk (ARTO) (5,73%) Rp2.400, Bukalapak.com Tbk (BUKA) (5,43%) Rp136 dan Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) (4,65%) Rp675.
Top losers LQ45 hingga sesi I hari ini adalah, XL Axiata Tbk (EXCL) (-5,35%) Rp2.290, Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) (-4,22%) Rp11.825, Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR) (-3,25%) Rp3.570.
Related News

Mulia Boga (KEJU) Setujui Tebar Dividen Rp73,12 Miliar

Buyback Tuntas! DOID Tinggalkan 234 Juta Saham di Pasar!

Investor Asal Cayman Rajin Jual-Beli Saham NINE, Ada Cuan?

Manjakan Kaum Hawa, WSKT Kebut LRT Fase 1B Rp4,1 TriliunĀ

Laba Naik Tipis, Kuartal I-2025 Penjualan BOBA Melorot 10 Persen

Pertegas Peringkat ANTM idAA, Ini Pertimbangan Pefindo