EmitenNews.com - Pada Februari 2022, Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nasional turun sebesar 0,01 persen terhadap IHPB Januari 2022. Penurunan IHPB terjadi pada Sektor Pertanian sebesar 1,14 persen.
Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut penurunan IHPB tak lepas dari turunnya harga sejumlah komoditas. Beberapa komoditas yang mengalami penurunan harga pada Februari 2022 antara lain: telur ayam ras, ayam ras, cabai rawit, batu belah, minyak goreng, dan daging ayam ras.
Perubahan IHPB di tahun kalender 2022 adalah sebesar 0,74 persen dan perubahan IHPB tahun ke tahun sebesar 2,90 persen.
IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi pada Februari 2022 naik sebesar 0,29 persen terhadap bulan sebelumnya, antara lain disebabkan oleh kenaikan harga komoditas solar, pasir, besi konstruksi bangunan, barang dari logam aluminium siap pasang untuk bangunan, pipa PVC, serta cat dan sejenisnya.(fj)
Related News
OJK Yakinkan Redenominasi Takkan Ganggu Fundamental Ekonomi
Harga Emas Antam Hari ini Naik Rp3.000 per Gram
Harga Emas dan Perak Picu Penurunan HPE Konsentrat Tembaga
Serahkan Dokumen Ini, PBB Puji Setinggi Langit Indonesia
Produksi Baterai HLI Power Karawang Cukupi 150 Ribu Mobil Listrik
Dari Hobi Jadi Hoki, Cuan di Balik Bisnis Kartu Pokemon





