Ingat Stunting Ingat Bulog, BUMN Pangan Ini Jual Beras untuk Kesehatan
BULOG Ingat Stunting Ingat Bulog, BUMN Pangan Ini Jual Beras untuk Kesehatan. dok. Medcom.id.
EmitenNews.com - Ingat upaya melawan stunting, ingat Perum Bulog. Melalui iPangananDotCom, BUMN pangan ini menghadirkan beras untuk kesehatan khususnya penanggulangan stunting bermerk Fortivit. Beras sehat ini dijual seharga Rp59.000 per 3 kilogram. Kita tahu Stunting merupakan gangguan pertumbuhan pada anak yang ditandai dengan tidak sempurnanya tinggi badan anak. Kondisi ini biasanya terjadi karena kurangnya gizi pada anak.
"Kami juga hadirkan beras fortivit untuk stunting bermerk Fortivit," kata Wakil Pimpinan Wilayah Bulog Jawa Tengah Sri Muniati di Gudang IPangananDotCom Tambak Aji, Semarang, Jumat (22/7/2022).
Asa tahu saja, IPangananDotCom merupakan pasar online hasil kerja sama Perum BULOG dengan SSI (StoreSend Indonesia). Aplikasi ini dirilis untuk kemudahan berbelanja produk pangan, sekaligus menjaga kestabilan harga pangan melalui pemanfaatan teknologi digital.
Cara pembeliannya melalui aplikasi Shopee, dimulai dengan klik IPangananDotCom, klik tujuan kota pengiriman, check out produk, cek alamat pengiriman, pilih sistem pembayaran, buat pesanan dan lakukan pembayaran. Pesanan akan diterima 2-3 hari kerja efektif setelah dilakukan pembayaran.
Jika pembayaran terverifikasi sebelum pukul 16.00 WIB, pesanan akan diproses pada hari yang sama kecuali Sabtu hanya sampai pukul 12.00 WIB.
Bagi yang menemui kendala dalam pemesanan, atau ingin bekerja sama, dapat menghubungi Call Centre iPangananDotCom nomor (021) 50986039 atau BULOG Kanwil Jateng pada nomor 081283288109.
Saat ini, hadir di 11 kota besar meliputi Jakarta, Tangerang, Bogor, Karawang, Bandung, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Solo, Medan, dan Makassar.
Omset penjualan rata-rata IPangananDotCom yang berlokasi di kota Semarang rata-rata mencapai Rp450 juta per tahun atau Rp1,4 juta per hari.
"Omset penjualan rata-rata Rp450 juta/tahun atau Rp 1,4 juta/hari," ujar Sri Muniati.
Untuk kisaran harga beras medium dijual Rp 51.500/pack dan beras premium harga Rp 59.999/pack s/d Rp.63.999/pack. Sementara harga jual produk gula di tingkat konsumen rata-rata sebesar Rp14.000 per kilogram.
Muniati merinci, produk yang paling diburu konsumen ialah komoditas beras khususnya kualitas medium merk Nanas Madu. Sedangkan penjualan beras kualitas premium yang paling laris merk Cap Tanak. "Produk non beras paling laris adalah gula MANISKITA." ***
Related News
Potensi Aset Rp990 Triliun, Asbanda Siap Dukung Pembiayaan PSN
Ajak Investor Inggris Investasi di EBT, Menteri Rosan Buka Peluangnya
PKPU Pan Brothers (PBRX) Soal Utang Rp6,25T Diperpanjang 14 Hari
Maya Watono Kini Pimpin InJourney, Ini Profilnya
Pascapemilu, Investor Global Kembali Pindahkan Portofolionya ke AS
Belum Berhenti, Harga Emas Antam Naik Lagi Rp12.000 per Gram