Investor Pede, IHSG Potensial Lanjut Menguat
pengunjung memenuhi area Main Hall Bursa Efek Indonesia dengan layar pergerakan IHSG. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Menutup perdagangan Rabu, 14 Agustus 2024, pasar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat. Dow Jones melejit 0,61 persen, S&P 500 surplus 0,38 persen, dan Nasdaq menanjak 0,03 persen.
S&P 500 ditutup menguat selama 5 hari beruntun karena inflasi cenderung turun, dan meningkatkan ekspektasi rate cut. Yield US Treasury 10 tahun melemah 0,31 persen alias 0,005 bps pada level 3,845 persen, dan USD index menguat 0,01 persen menjadi 102.56. Pasar komoditas mayoritas melemah.
Harga minyak WTI susut 1,73 persen ke level USD77.33 per bbl, harga minyak Brent minus 1,15 persen ke posisi USD79.76 per bbl, harga batu bara turun 0,78 persen di level USD145.8 per ton.
Lalu, CPO surplus 0,98 persen ke level MYR3,725. Harga emas terpantau melemah 0,69 persen ke level USD2,447 per toz. Bursa Asia bergerak beragam kemarin. Kospi menanjak 0,87 persen, Hang Seng minus 0,35 persen, Nikkei melesat 0,58 persen, dan Shanghai susut 0,60 persen.
IHSG ditutup menguat 1,08 persen menjadi 7.436. Investor asing mencatat keseluruhan keseluruhan net buy Rp578 miliar. Di pasar reguler, investor asing mencatat net buy sebesar Rp874,3 miliar, dan pada pasar negosiasi tercatat net sell asing Rp296,3 miliar. Net buy asing tertinggi di pasar reguler dicatat oleh BMRI Rp230,4 miliar, AMRT Rp100,6 miliar, dan INDF Rp47,8 miliar.
Net sell asing tertinggi di pasar reguler dicetak oleh ASII Rp55,3 miliar, FREN Rp13,6 miliar, dan PTPP Rp13,5 miliar. Top leading movers emiten BREN, BBRI, AMMN, sementara top lagging movers emiten BBCA, DSSA, dan MBMA.
Pagi ini, Kospi libur karena hari pembebasan, dan Nikkei mencatatkan menguat 0,11 persen. ”Kami memperkirakan IHSG bergerak menguat, karena lonjakan pasar AS, dan lanjutan aksi beli investor asing akan menjadi sentimen positif,” tegas Tim Riset Samuel Sekuritas. (*)
Related News
Hati-hati! Dua Saham Ini Dalam Pengawasan BEI
BTN Raih Predikat Tertinggi Green Building
IHSG Naik 0,82 Persen di Sesi I, GOTO, BRIS, UNVR Top Gainers LQ45
Perkuat Industri Tekstil, Wamenkeu Anggito Serap Aspirasi Pengusaha
Transaksi Aset Kripto di Indonesia Hingga Oktober Tembus Rp475 Triliun
Parah! 97.000 Anggota TNI/Polri dan 80.000 Anak U-10 Main Judi Online