Jadi Etalase Seni dan Budaya Bangsa Indonesia, Ini yang Disiapkan Kepala OIKN
Titik Nol Ibu Kota Negara Nusantara. dok. Pikiran Rakyat.
EmitenNews.com - Kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara akan dibentuk menjadi sebuah etalase ragam seni dan budaya Bangsa Indonesia. Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Bambang Susantono mengatakan untuk mewujudkan hal tersebut, pihaknya akan memberikan sebuah ruang untuk para seniman agar dapat mengaktualisasikan diri.
"Seni dan budaya merupakan salah satu hal penting, bagaimana IKN dapat memberikan etalase seni dan budaya kita, supaya dapat menjadi identitas bangsa ke depannya," kata Bambang Susantono saat ditemui di Jakarta, Kamis (3/8/2023).
Mewujudkan hal tersebut, pihak IKN Nusantara akan memberikan sebuah ruang untuk para seniman agar dapat mengaktualisasikan diri mereka.
Oleh karena itu pihaknya mengundang sejumlah praktisi seni dan budaya, serta universitas-universitas kesenian di Indonesia, untuk saling berkolaborasi dalam mewujudkan cita-cita tersebut.
"Presiden selalu mengatakan bagaimana caranya Bangsa Indonesia dapat bekerja, hidup, dan belajar di IKN," ujar Bambang Susantono. ***
Related News
Indonesia, Tantangan Pemberantasan Korupsi Butuh Komitmen Pemerintah
Dari CEO Forum Inggris, Presiden Raih Komitmen Investasi USD8,5 Miliar
Menteri LH Ungkap Indonesia Mulai Perdagangan Karbon Awal 2025
Polda Dalami Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ini Peran PTPP Dalam Percepatan Penyelesaian Jalan Tol Jelang Nataru
Keren Ini! Rencana Menaker, Gelar Bursa Kerja Setiap Pekan