EmitenNews.com - Kita berduka atas kepergian Dr HC. Ir. H.Arifin Panigoro bin Yusuf Panigoro. Raja Minyak Indonesia itu, meninggal dunia dalam usia 76 tahun, dalam perawatan di Mayo Clinic Amerika Serikat, Senin (28/2/2022), pukul 14.45 waktu setempat atau 03.45 WIB.


Kabar duka atas meninggalnya Arifin Panigoro tersebut, beredar luas di media sosial. “Manajemen beserta seluruh Pegawai Medco Group turut belasungkawa dan duka cita sedalam-dalamnya atas meninggalnya Arifin Panigoro dan kepada keluarga yang ditinggalkan agar diberi kekuatan dan ketabahan.”


Berita dukacita atas kepergian pemilik PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) ini, juga diungkapkan komposer Ananda Sukarlan melalui akun media sosialnya. Ia bersaksi betapa anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) itu, sangat berjasa terhadap aktivitas kesenian di Tanah Air.


“Telah wafat Bapak Arifin Panigoro di Rochester Minnesota, Amerika. Beliau sangat banyak jasanya untuk dunia musik dan seni di Indonesia. RIP, om #ArifinPanigoro.” Demikian cuitan Ananda Sukarlan melalui akun Twitter-nya, Senin.


Arifin Panigoro, seorang pengusaha Indonesia di bidang minyak, dan gas bumi (migas). Begitu dalamnya jejak pria berdarah Gorontalo itu di dunia migas, sampai mendapat julukan “Raja Minyak Indonesia”. Orang tuanya berasal dari Gorontalo yang merantau ke Pulau Jawa sebelum kemerdekaan.


Keluarga besar Panigoro berasal dari Potanga, sebuah desa di wilayah Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo. Arifin Panigoro pemegang gelar Bintang Mahaputera Nararya yang disematkan oleh Presiden Joko Widodo. Penghargaan dari negara itu, diberikan atas jasanya di bidang energi bagi kemajuan, kesejahteraan dan kemakmuran bangsa dan negara.


Pengusaha Arifin Panigoro dikabarkan menderita sakit,dan sempat menjalani perawatan di Mayo Clinic, Rochester, Amerika Serikat, sampai akhirnya meregang nyawa. Jenazah akan dibawa ke rumah duka, Jalan Jenggala I, Jakarta. Mengenai prosesi pemakaman akan disampaikan kemudian. ***