Kompak! Laba dan Pendapatan DMIG Naik Tipis di Semester I
Salah satu lapangan Golf yang dikelola PT Damai Indah Golf Tbk
EmitenNews.com - PT Damai Indah Golf Tbk berhasil membukukan laba bersih entitas sebesar Rp36,11 miliar hingga periode 30 Juni 2024, naik 4,34% dari Rp34,61 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya. Kenaikan laba ini didorong oleh peningkatan pendapatan yang mencapai Rp122,31 miliar, naik 3,72% dari pendapatan Rp117,92 miliar di periode yang sama tahun lalu.
Dalam laporan keuangannya yang dirilis pada Senin, (30/9), beban pokok pendapatan juga mengalami kenaikan, mencapai Rp38,80 miliar, naik 7,98% dari Rp35,93 miliar pada tahun sebelumnya. Meski demikian, laba kotor meningkat tipis menjadi Rp83,51 miliar, naik 1,85% dari Rp81,99 miliar.
Namun, perseroan mencatat peningkatan signifikan dalam beban usaha, yang naik 27,52% menjadi Rp52,91 miliar dari Rp41,51 miliar. Hal ini berdampak pada penurunan laba usaha menjadi Rp30,60 miliar, turun 24,41% dari Rp40,47 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya.
Di sisi lain, laba sebelum pajak penghasilan naik tipis menjadi Rp43,29 miliar dari Rp43,19 miliar. Kenaikan ini terutama didorong oleh peningkatan penghasilan lain-lain yang signifikan, mencapai Rp12,69 miliar, naik 368,26% dari Rp2,71 miliar.
Jumlah liabilitas PT Damai Indah Golf juga tercatat menurun 2,51% menjadi Rp198,72 miliar hingga periode 30 Juni 2024, dari Rp203,84 miliar per 31 Desember 2023. Sementara jumlah aset perseroan turun tipis menjadi Rp648,85 miliar dari Rp653,53 miliar pada akhir tahun lalu.
Related News
Komisaris IPCM Beli Saham Harga Rp272 per Lembar, Ini Tujuannya
Bos CAKK Tambah Saham Lagi, Kali Ini Rp149 Per Lembar
Bos Sido Muncul (SIDO) Sabet Penghargaan Ini
Mitra Tirta Buwana (SOUL) Dapat Restu Ganti Pengurus
OJK dan Satgas PASTI Luncurkan Penanganan Penipuan Transaksi Keuangan
Transcoal (TCPI) Siapkan Capex Rp700M di 2025, Ini Peruntukannya