KSEI Catat Investor Pasar Modal Tumbuh 20 Persen, Total Aset Rp8T
Ilustrasi aktivitas pasar modal. dok. SINDOnews.
EmitenNews.com - Jumlah investor atau jumlah Single Investor Identification (SID) pasar modal tumbuh 20% dari 12,17 juta SID di akhir Desember 2023, menjadi 14,58 juta SID hingga 29 November 2024. Total aset yang tercatat di KSEI per 29 November 2024 meningkat menjadi Rp8,05 triliun.
Dalam keterangannya Senin (23/12/2024), Direktur Utama KSEI Samsul Hidayat mengatakan, data tersebut merupakan jumlah SID terkonsolidasi.
Hal itu terdiri atas investor saham, surat utang, reksa dana, surat berharga negara (SBN) dan efek lain yang tercatat di KSEI.
Rinciannya, terdapat 6,27 juta investor yang memiliki saham dan efek lainnya. Terjadi peningkatan 19% dari tahun 2023 yakni 5,26 juta investor.
“Sebanyak 13,76 juta investor memiliki aset reksa dana, atau meningkat 21% dari tahun 2023 yakni 11,42 juta investor," kata Samsul Hidayat.
Total aset yang tercatat di KSEI per tanggal 29 November 2024 meningkat menjadi Rp8,05 triliun, sejalan dengan peningkatan IHSG dan kapitalisasi pasar.
Peningkatan juga tercatat pada aset under management (AUM) reksa dana yang tercatat di KSEI sampai dengan 29 November 2024 menjadi Rp803 triliun. ***
Related News
Jelang Transisi dari Bappebti, OJK Rilis Aturan Tentang Aset Kripto
OJK Imbau Masyarakat Waspadai Kejahatan Jasa Keuangan
27 Tahun KSEI: Inovasi untuk Digitalisasi dan Transaksi Pasar Modal
BEI Siap Hadapi Gugatan Samin Terkait Penerbitan OWK BUMI Rp8,46T
Bank Indonesia Pertahankan BI Rate di Level 6 Persen
KSEI Luncurkan Aplikasi K-CASH, Telisik Fungsi dan Tujuannya