EmitenNews.com - Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono mendapat musibah, patah pada tangan kanannya. Helikopter yang ditumpanginya bersama rombongan mengalami masalah sehingga terpaksa mendarat darurat di Desa Tamia, Kabupaten Kerinci, Jambi, Minggu (19/2/2023) siang. Kecelakaan heli ini tidak menelan korban jiwa. Selain Kapolda, beberapa orang lainnya juga mendapat luka-luka.

 

Kabid Humas Polda Jambi Mulia Prianto kepada pers, mengungkapkan, Kapolda Jambi bersama rombongan berangkat dari Kota Jambi menuju Kota Sungai Penuh dalam rangka kunjungan kerja. Mereka menggunakan helikopter jenis Super Bell 412 SP dengan nomor P-3001, pada pukul 09.25 WIB dari Bandara Sultan Thaha Jambi.

 

Rencananya Kapolda Irjen Rusdi kunjungan kerja ke Polres Kerinci dan meresmikan gedung SPKT. Rusdi didampingi Dirreskrimum Polda Jambi, Dirpolairud Polda Jambi, Koorspri dan ADC. 

 

Jika tak ada aral melintang rombongan akan mendarat di Bandara Depati Parbo. Bandar udara perintis ini terletak di Desa Hiang Tinggi, Kecamatan Sitinjau Laut, Kabupaten Kerinci.

 

Sayangnya nahas menjelang, helikopter mengalami masalah sehingga harus mendarat darurat di Bukit Tamia, Muara Emat, Kabupaten Kerinci. Muara Emat adalah sebuah desa di wilayah Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci.

 

Desa di ujung Kabupaten Kerinci ini diapit oleh Taman Nasional Kerinci Seblat. Sebagian besar wilayahnya berupa perbukitan dan terletak di jalan raya Kerinci-Bangko. Wilayah desa ini dilalui oleh Batang Merangin. 

 

Tim SAR Polres Kerinci, helikopter dari tim SAR sudah menuju ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi para penumpang. Seluruh penumpang dalam keadaan selamat. Hanya mengalami luka-luka, termasuk Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono. ***