Kurangi Kepemilikan, Benson Kapital Kini Miliki 6,13 Persen Saham PACK
Ilustrasi PT Solusi Kemasan Digital Tbk. (PACK). Dok. Investor Daily.
EmitenNews.com - PT Benson Kapital Indonesia, pemegang saham PT Solusi Kemasan Digital Tbk. (PACK) telah mengurangi porsi kepemilikan sahamnya pada 23 Oktober 2024. Dengan begitu kepemilikan saham Benson Kapital Indonesia di PACK berkurang menjadi 6,13 persen.
Dalam keterangan tertulisnya Rabu (6/11/2024), Presiden Direktur PT. Benson Kapital Indonesia, Bernhard Agus menyampaikan bahwa telah menjual sebanyak 59.440.500 lembar saham PACK di harga Rp29 per saham.
"Tujuan transaksi ini adalah untuk merealisasikan Keuntungan dari Investasi dengan kepemilikan saham langsung," tuturnya.
Setelah penjualan maka kepemilikan saham PT Benson Kapital Indonesia di PACK berkurang menjadi 94,19 juta lembar saham, setara dengan 6,13 persen.
Bandingkan sebelumnya 153,63 juta lembar saham setara dengan 9,99 persen. ***
Related News
Wijaya Karya (WIKA) Digugat PKPU Lagi, Cek Detailnya
Krom Bank (BBSI) Cetak Laba Naik Minimalis di Kuartal III
TLDN Resmikan Pabrik Hilirisasi dan Energi Terbarukan di Kaltim
FAP Agri (FAPA) Minta Restu Buyback Saham Hingga Rp1,55T
FILM Catat Laba Naik 20,8 Persen di Kuartal III, Ini Penopangnya
Lagi! Pengendali TOTO Buang 4 Juta Saham Harga Pasar, Ada Tujuan?