Listing Pagi Ini, Nusatama Berkah (NTBK) Ramaikan Papan Pengembangan
EmitenNews.com - Pagi ini, Bursa Efek Indonesia (BEI) kedatangan emiten baru. Ya, emiten sektor industri manufaktur kendaraan khusus, Nusatama Berkah (NTBK) akan melaksanakan seremoni pencatatan saham di BEI. Nusantara Berkah akan menjadi perusahaan tercatat ke-7 tahun ini.
Nusatama Berkah masuk sektor industri dengan subsektor construction machinery & heavy vehicles. Perusahaan melalui aksi penawaran umum perdana alias initial public offering (IPO), menawarkan 700 juta saham baru atau 25,93 persen dari modal ditempatkan, dan disetor setelah penawaran umum dengan nilai nominal Rp10 per lembar.
Berbanderol Rp100 per saham, Nusatama Berkah berpotensi meraup dana Rp70 miliar. Selain itu, perusahaan juga menawarkan waran seri I maksimal 700 juta lembar. Waran itu, ditawarkan dengan rasio satu banding satu. Di mana, waran itu, memberi hak kepada pemegangnya melakukan pembelian saham biasa atas nama dengan harga pelaksanaan Rp120.
Saham perdana Nusatama Berkah akan mengorbit dan meramaikan papan pengembangan. PT Danatama Makmur Sekuritas bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek. Dana hasil IPO akan disalurkan untuk beberapa kebutuhan. Di mana, sekitar 87,21 persen untuk modal kerja. Yaitu persediaan bahan baku, gaji karyawan, komisi, dan juga biaya pemasaran. Lalu, 6,02 persen untuk pembelian mesin.
Beberapa mesin berpotensi diangkut seperti CNC Automatic Gas & Plasma Cutting, Overhead Crane, Forklift 6T, 400A Welding DC machine transformers, dan mesin-mesin lain dapat mendongkrak performa kegiatan usaha, dan diharap rampung paling lambat kuartal II-2022.
Selanjutnya, sekitar 6,77 persen untuk perluasan area produksi. Area produksi itu, berupa penambahan area untuk kegiatan produksi, storage untuk sejumlah produk, di tanah milik perseroan. Perluasan area produksi itu, diharap rampung paling lambat kuartal kedua 2022. (*)
Related News
RUPSLB Mitra Tirta Buwana (SOUL) Pertahankan Dirut Ardianto Wibowo
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M