EmitenNews.com - Komisi XI DPR RI hari ini Selasa (28/11) menggelar lanjutan atau hari kedua melakukan uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test untuk calon anggota Badan Supervisi OJK. 

 

Untuk fit and proper test hari ini, DPR akan menjalani uji tersebut terhadap 9 calon anggota. Kemarin DPR melakukan fit and proper test kepada 10 calon anggota.

 

Dari beberapa nama yang dijadwalkan hari ini, calon yang memiliki latar belakang dari OJK juga cukup mendominasi. Ada lima orang yang berasal dari lembaga pengawas sektor jasa keuangan. 

 

Hanya satu calon dari kalangan pasar modal atau pelaku pasar modal yaitu Tito Sulistio. Mantan Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2018 tersebut boleh dibilang telah malang melintang di pasar modal sejak diaktifkannya kembali pasar modal Indonesia pada tahun 1977. 

 

Sebagai informasi, salah satu poin yang tertuang dalam Undang-Undang (UU) Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (P2SK) ialah pembentukan badan supervisi OJK. Upaya tersebut dilakukan untuk perpanjangan DPR mengawasi lembaga tersebut.

 

Fit and proper test dilakukan menjadi dua hari, yaitu 27 November 2023 dan 28 November 2023. Sepuluh nama dijadwalkan pada hari pertama, dan sisanya di hari kedua.

 

Berikut daftar lengkap calon anggota Badan Supervisi OJK:

 

  1. Kiryanto

 

  1. I Gusti Ngurah Agung Yuliarta Endrawan

 

  1. Muhammad Nazir Siregar