EmitenNews.com -Emiten produsen kemasan yang bertengger di  papan utama perdagangan BEI dan sudah tercatat sejak 5 November 1990, PT Champion Pacific Indonesia Tbk (IGAR) mengumumkan pengunduran diri komisarisnya pada Senin, (10/7/2023).

 

"Bersama ini kami memberitahukan adanya pengunduran diri 1 orang Komisaris PT Champion Pacific Indonesia Tb yaitu Junichiro Takahashi," ungkap Direktur Utama IGAR Antonius Muhartoyo, dikutip dari Keterbukaan Bursa Efek Indonesia (BEI).

 

Atas permohonan pengunduran diri ini, perusahaan akan segera melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).

 

"Kami lampirkan Surat Pengunduran Diri beliau. Sehubungan dengan pengunduran diri tersebut akan segera kami laksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB)," tambahnya.

 

Berdasarkan situs resmi perseroan, Junichiro menjabat menjadi komisaris sejak 2021 untuk masa jabatan hingga 2025. Ia merupakan warga negara berkebangsaan Jepang.

 

Mengutip laporan keuangan 2022, pendapatan IGAR dari kontrak dengan pelanggan berkisari di Rp 1,08 triliun di sepanjang tahun 2022. Sedangkan pada tahun sebelumnya, pendapatan dari kontrak dengan pelanggan tercatat Rp 970,11 miliar.

 

Pendapatan IGAR selama tahun lalu, masih didominasi oleh pelanggan farmasi yang mencapai Rp 953,21 miliar. Sementara itu, Rp 130,45 miliar sisanya berasal dari pelanggan non farmasi. IGAR membukukan laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas sebesar Rp71,74 miliar pada tahun lalu.