Pemilu 2024, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Gunakan Hak Pilih di TPS 10 Gambir
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana usai menggunakan hak pilih Pemilu 2024 di TPS 10 Gambir Jakarta Pusat. dok. Solopos News.
EmitenNews.com - Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024 di tempat pemungutan suara (TPS) 10, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2024). Keduanya tiba di TPS yang berada di Gedung Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI itu, pukul 08.49 WIB. Merek terlihat mengendarai mobil dan turun di halaman Gedung LAN.
Jokowi yang mengenakan ‘pakaian kebesarannya’, kemeja panjang putih dan celana hitam, sedangkan sang istri tampil dengn setelan pakaian hijau.
Seperti warga lainnya, tiba di lokasi pemungutan suara, Jokowi dan Iriana langsung menuju ke meja registrasi. Lalu, duduk sejenak di kursi untuk menunggu panggilan sebelum masuk ke bilik suara.
Setelah namanya dipanggil, Jokowi dan Iriana ke meja petugas KPPS untuk mengambil surat suara. Jokowi sempat membuka dan menunjukkan surat suara ke media di lokasi, sebelum akhirnya memasuki bilik suara untuk melakukan pencoblosan.
Setelah mencoblos, Jokowi dan Iriana keluar bilik suara, dan memasukkan surat suaranya ke kotak suara.
"Alhamdulillah baru saja saya bersama dengan Ibu Iriana telah melakukan pencoblosan dalam rangka pemilihan presiden-wakil presiden, pemilihan DPR RI, DPD RI dan DPRD Jakarta," kata Jokowi.
Saat Jokowi mencoblos, suasana nampak sepi di TPS 10 Gambir. Tidak banyak warga yang terlihat saat keduanya datang menggunakan hak pilihnya.
Tetapi, informasi yang ada menyebutkan, sebelumnya saat pencoblosan dimulai pukul 07.00 WIB, sejumlah warga sudah berdatangan untuk melakukan pencoblosan.
Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara atau KPPS TPS 10 Hamdy Basjar menyebut daftar pemilih total di TPS tempat Jokowi nyoblos ini berjumlah 120 orang.
Hamdy mengaku menyampaikan kepada Presiden, lokasi TPS itu adalah di Gedung LAN Jalan Veteran Rw 02 Kelurahan Gambir.
"Saya juga sampaikan tadi DPT yang terdata ada 120, TPS itu udah dibuka dari jam 7 sampai jam 1 siang," kata Hamdy.
Dalam rangkaian Pemilu 2024 ini, juga ada pemilihan presiden, selain pemilihan anggota legislatif dari kabupaten dan kota, provinsi, sampai pusat. Juga ada pemilihan anggota DPD RI.
Pilpres 2024 mempertemukan tiga pasangan calon yang bertanding, yaitu nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, nomor urut 02 Prabowo-Gibran, dan nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD. ***
Related News
Indonesia, Tantangan Pemberantasan Korupsi Butuh Komitmen Pemerintah
Dari CEO Forum Inggris, Presiden Raih Komitmen Investasi USD8,5 Miliar
Menteri LH Ungkap Indonesia Mulai Perdagangan Karbon Awal 2025
Polda Dalami Kasus Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan
Ini Peran PTPP Dalam Percepatan Penyelesaian Jalan Tol Jelang Nataru
Keren Ini! Rencana Menaker, Gelar Bursa Kerja Setiap Pekan