Pendapatan Kontrak Turun, Laba Asiaplast (APLI) Malah Naik Jadi Rp26,48 M di Semester I

EmitenNews.com -PT Asiaplast Industries Tbk (APLI) meraih pendapatan dari kontrak sebesar Rp232,02 miliar hingga periode 30 Juni 2023 turun dari pendapatan Rp251,27 miliar di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan Jumat menyebutkan, beban pokok penjualan turun menjadi Rp173,13 miliar dari Rp206,42 miliar dan laba bruto naik menjadi Rp58,89 miliar dari laba bruto Rp44,85 miliar.
Sedangkan laba usaha mencapai Rp37,34 miliar meningkat dari laba usaha Rp23,29 miliar. Laba sebelum pajak mencapai Rp36,55 miliar naik dari laba sebelum pajak Rp20,49 miliar.
Laba tahun berjalan yang diatribusikan ke pemilik entitas induk mencapai Rp26,48 miliar naik dari laba tahun berjalan Rp14,06 miliar tahun sebelumnya.
Jumlah aset perseroan tercatat Rp456,57 miliar hingga periode 30 Juni 2023 turun dari jumlah aset Rp468,54 miliar hingga periode 31 Desember 2022.
Related News

Iwan Sunito, CII Group, dan One Global Capital

Lifting Jauh di Bawah Konsumsi Minyak, Pembangunan PLTN Dipercepat

IHSG Ditutup Naik 0,60 Persen, Cek Saham Pendorong!

Ditetapkan, Ini Dia Lima Pemenang Lelang WK Migas Tahap II 2024

Pasar Lesu, Reksa Dana Sameday Redeem Jadi Incaran Investor!

IHSG Naik Tipis di Sesi I, MDKA, ISAT, ICBP Top Gainers LQ45