Perdana Gapuraprima (GPRA) Catat Laba Kuartal III-2022 Naik 30 Persen Jadi Rp66 Miliar

EmitenNews.com—PT Perdana Gapuraprima Tbk (GPRA) meraih laba bersih sebesar Rp66,18 miliar per kuartal III 2022, tumbuh 30,71 persen dibandingkan per kuartal III 2021 yang mencatatkan laba bersih sebesar Rp50,63 miliar.
Mengutip keterbukaan informasi di situs BEI, Selasa malam (22/11), perolehan laba bersih tahun berjalan perseroan dipengaruhi oleh jumlah penjualan bersih per kuartal III 2022 yang mencapai Rp277,71 miliar. Capaian ini menurun 1,81% dibanding per kuartal III 2021 yang sebesar Rp282,89 miliar
Selain itu, GPRA juga mengalami penurunan jumlah beban pokok penjualan per kuartal III 2022 yang mencapai Rp90,48 miliar. Capaian ini berkurang dibanding per kuartal III 2021 yang tercatat sebesar Rp121,55 miliar.
Dengan demikian, laba kotor per kuartal III 2022 mencapai Rp187,22 miliar. Capaian ini meningkat 16,04% dibanding per kuartal III 2021 yang tercatat sebesar Rp161,34 miliar.
Jumlah laba komprehensif tahun berjalan per kuartal III 2022 senilai Rp66,13 miliar. Capaian meningkat dibanding per kuartal III 2021 yang mencatat laba komprehensif tahun berjalan sebesar Rp50,63 miliar.
Related News

CMNP Mau Borong 10 Persen Saham di Pasar, Ini Alasannya

BRI Raih 2 Penghargaan The Asset Triple A atas Konsistensi ESG

Laba Tumbuh Moderat, 2024 Pendapatan BELL Sentuh Rp585 Miliar

Pendapatan Drop, DILD 2024 Tabulasi Laba Rp174,76 MiliarĀ

Melambung 295 Persen, WIFI 2024 Gulung Laba Rp231 Miliar

Laba dan Pendapatan Tumbuh, Ini Kinerja GOLF 2024