EmitenNews.com - Rizal Ramli telah pergi. Mantan Menko Kemaritiman itu, meninggal dunia dalam usia 69 tahun pada hari ini, Selasa (2/1/2024). Ekonom senior ini, menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah berpulang, bapak/kakek/mertua kami, Rizal Ramli pada tanggal 2 Januari 2024 pukul 19.30 WIB di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo." Demikian Tri Wibowo Santoso, staf Rizal membagikan kabar duka itu.
Data yang ada menunjukkan, Rizal Ramli lahir di Padang, Sumatera Barat pada 10 Desember 1954. Mantan aktivis mahasiswa ini, kelak di kemudian hari tenar sebagai pakar ekonomi dengan analisis yang kritis.
Pada 2000-2001, Rizal Ramli mendapat kepercayaan sebagai Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog), kemudian menjabat Menko Ekonomi, Keuangan dan Industri.
Pada pemerintahan Presiden Jokowi-Wapres Jusuf Kalla (2014-2019), Rizal Ramli mendapat kepercayaan sebagai Menko Bidang Maritim dan Sumber Daya Indonesia. Tetapi, tidak lama. Ia hanya menjadi pada 2015 hingga 2016, lalu dicopot. ***
Related News

Dari Perkara Sugar Group-Marubeni, Zarof Ricar Akui Terima Rp50 Miliar

KPK Tegaskan Tetap Berwenang Usut Kasus Korupsi di BUMN

Dipantau Wapres Gibran, Proyek Garapan PTPP Catatkan Progres Positif

Kisah Marsinah, Aktivis Buruh yang Diusulkan jadi Pahlawan Nasional

Truk ODOL Berseliweran, Butuh Rp41 Triliun Untuk Perbaikan Jalan

Kisah Pilu CPMI Ilegal Bakal Terus Berulang, Mereka Butuh Pekerjaan