EmitenNews.com - PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) bersiap untuk kembali membagikan dividen. Untuk tahun buku 2024, emiten distributor buah, dan syuran segar ini akan membagikan sebanyak Rp21 miliar kepada para pemegang saham.

"Usulan atas pembagian dividen ini rencananya akan dibahas dalam mata acara agenda rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) perseroan yang akan digelar pada 2 Mei 2025. Jadi, usulan ini masih menunggu hasil persetujuan dari RUPST nanti," ujar Sekretaris Perusahaan PT Segar Kumala Indonesia Tbk., Syanne, dalam keterangan resmi, Selasa (22/4/2025). 

Nominal dividen yang akan dibagikan oleh PT Segar Kumala Indonesia yaitu sebesar Rp21 miliar atau sebesar Rp21 per lembar saham. Angka ini merupakan 59% dari laba bersih BUAH tahun 2024 yang mencapai angka Rp35,3 miliar.

Rencana pembagian dividen yang akan diajukan oleh PT Segar Kumala Indonesia Tbk ini menunjukan komitmen BUAH kepada para pemegang saham dengan terus menghasilkan kinerja solid. Juga pertumbuhan yang signifikan setiap tahunnya. 

“BUAH terus berupaya untuk memenuhi ekspektasi para pemegang saham, sehingga sampai saat ini kami dapat terus menghasilkan kinerja yang solid. Semoga semangat baik ini dapat terus berlanjut hingga kami bisa menghasilkan kinerja baik untuk tahun buku 2025,” tambah Syanne. ***