EmitenNews.com - PT Sillo Maritime Perdana (SHIP) akan menyalurkan dividen tunai USD3 juta setara Rp46 miliar. Itu setara 20 persen dari torehan laba tahun lalu USD15 juta. So, pemegang saham akan menerima setoran dividen Rp17 per lembar.


Selanjutnya, USD100 ribu atau 1,49 miliar dibukukan sebagai dana cadangan. Lalu, sejumlah USD11 juta setara dengan Rp177 miliar dicatat sebagai laba ditahan untuk menunjang kegiatan operasional. Keputusan itu, telah dipatenkan dalam rapat umum pemegang saham tahunan perseroan pada 20 Juli 2022.


Jadwal pembagian dividen perseroan sebagai berikut. Cum dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 28 Juli 2022. Ex dividen pasar reguler dan pasar negosiasi pada 29 Juli 2022. Cum dividen pasar tunai pada 1 Agustus 2022. Ex dividen pasar tunai pada 2 Agustus 2022. 


Recording date alias pemegang saham yang berhak menerima santunan dividen pada 1 Agustus 2022. Pembayaran dividen tunai pada 19 Agustus 2022. Sillo Maritime mencatat pendapatan USD101,41 juta molesat 85,72 persen dari periode sama 2020 di kisaran USD85,72 juta. Kenaikan itu, sejalan penambahan armada kapal sepanjang tahun lalu.


Laba bersih tercatat senilai USD20,70 juta, merosot 9,38 persen dari edisi sama 2020 sejumlah USD22,85 juta. Koreksi laba bersih karena kenaikan biaya operasional untuk menunjang penambahan kapal. (*)