EmitenNews.com - Bank Raya Indonesia (AGRO) akan menawarkan right issue maksimal 3,5 miliar saham. Penerbitan saham baru itu, dibalut dengan nilai nominal Rp100 per lembar. Pengeluaran saham itu setara 15,39 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan setelah right issue.
Saham baru akan menyasar pemegang saham dengan nama tercatat pada 25 November 2022. Pemegang saham lawas tidak berpartisipasi dalam right issue akan mengalami dilusi 13,33 persen. Keputusan itu, telah dipatenkan dalam rapat umum luar biasa pada Kamis, 29 September 2022.
Dana tunai hasil right issue akan digunakan untuk memperkuat permodalan perseroan. Dana itu, digunakan sebagai ekspansi modal kerja dalam penyaluran kredit. Dengan demikian, diharapkan berkontribusi positif terhadap kinerja keuangan perseroan.
Penguatan struktur permodalan itu, diharapkan mendukung kegiatan usaha perseroan ke depan. Dan, pada ujungnya akan menciptakan value bagi pemegang saham, para pemangku kepentingan, dan untuk pemenuhan kewajiban perseroan berdasar POJK No. 12/2020.
Jadwal right issue Bank Raya sebagai berikut. Pernyataan pendaftaran right issue dari OJK pada 15 November 2022. Recording data pada 25 November 2022. Cum right pasar reguler dan negosiasi pada 23 November 2022. Cum right pasar tunai pada 25 November 2022.
Ex right pasar reguler dan negosiasi pada 24 November 2022. Ex right pasar tunai pada 28 November 2022. Distribusi sertifikat right issue 28 November 2022. Pencatatan di BEI pada 29 November 2022. Periode perdagangan pada 29 November - 5 Desember 2022. Periode pendaftaran, pembayaran, dan pelaksanaan right issue pada 29 November - 5 Desember 2022.
Penyerahan saham hasil pelaksanaan right issue pada 1-7 Desember 2022. Tanggal terakhir pembayaran pemesanan saham tambahan pada 7 Desember 2022. Tanggal penjatahan untuk pemesanan saham tambahan pada 8 Desember 2022. Dan, pengembalian uang pemesanan saham tambahan pada 12 Desember 2022. (*)
Related News
Timah (TINS) Paparkan Kinerja Kuartal III 2024, Ini Detailnya
RMK Energy (RMKE) Tingkatkan Volume Jasa dan Penjualan Batu Bara
Golden Eagle (SMMT) Targetkan Penjualan Rp561,3M Tahun Ini
BEI Buka Gembok Saham KLIN Setelah Tiga Pekan Kena Suspensi
Entitas Lautan Luas (LTLS) Raih Fasilitasi Pembiayaan Rp40M
SGER Amankan Lagi Kontrak Pasok Batu Bara ke Vietnam Rp705M