Surplus 37 Persen, Soechi (SOCI) 2023 Tabulasi Laba USD8,92 Juta

GO PUBLIC - Pengurus Soechi Lines berbincang asyik di sela-sela due diligent meeting & public expose initial public offering beberapa tahun silam. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Soechi Lines (SOCI) sepanjang 2023 membukukan laba bersih USD8,92 juta. Menanjak 37 persen dari posisi sama tahun sebelumnya hanya USD6,47 juta. Laba per saham dasar naik tipis menjadi USD0,0013 dari sebelumnya USD0,0009.
Pendapatan bersih USD169,96 juta, surplus 17 persen dari edisi sama sebelumnya USD144,08 juta. Beban pokok pendapatan USD131,35 juta, bengkak dari USD103,27 juta. Laba kotor terakumulasi USD38,61 juta, mengalami penyusutan dari episode sama tahun sebelumnya sejumlah USD40,80 juta.
Beban usaha tercatat USD11,37 juta, melejit dari USD10,82 juta. Laba usaha terakumulasi USD27,24 juta, susut dari USD29,97 juta. Pendapatan keuangan USD325,46 ribu, melonjak dari USD232,84 ribu. Beban keuangan USD15,41 juta, susut dari USD16,83 juta. Rugi selisih kurs USD910,30 ribu, terpangkas dari USD3,53 juta.
Rugi pelepasan aset tetap USD475,60 ribu, bengkak dari surplus USD28,81 ribu. Selisih penebusan utang obligasi nihil dari USD1,24 juta. Lain-lain bersih USD132,33 ribu, susut dari USD149,88 ribu. Beban lain-lain bersih USD16,33 juta, susut dari USD21,19 juta. Laba sebelum beban pajak USD10,90 juta, melesat dari USD8,78 juta.
Total beban pajak USD1,96 juta, turun dari USD2,30 juta. Laba tahun berjalan USD8,93 juta, naik dari USD6,47 juta. Total ekuitas USD382,52 juta, naik dari USD374,06 juta. Jumlah liabilitas USD221,78 juta, turun dari USD259,89 juta. Total aset USD604,30 juta, susut dari USD633,95 juta. (*)
Related News

Shima Global Jual, Broker Boy Thohir Serok 1,61 Miliar Saham ENRG

CARE Jajakan Sukuk Wakalah Rp750 M, Imbal Hasil 8,25-10,75 Persen

Cum Date Hari Ini, LION Gulirkan Dividen Rp5 per Lembar

Aksi Senyap! VIVA Gulung 8,82 Miliar Saham Intermedia Capital

Laba Meroket 134 Persen, Kuartal I-2025 POLU Defisit Rp55,56 Miliar

GEMA Salurkan Dividen Mini, Simak Jadwalnya